Selasa, 13 November 2018

Ganti Velg Set RX King 2001 - 17inch Efisiensi Bobot dan Varietas Pilihan Motif Ban

10 November 2018

RX King 2001 ganti velg dari ukuran 18inch(original) ke 17inch. List poin yang di jadikan patokan;
1. Harga Velg 18inch
2. Harga Ban 18inch
3. Harga Ban Dalam
4. Harga Jari Jari
Empat poin diatas, semua menunjukkan hal yang sama 18inch sedikit lebih mahal dari Velg 17inch, 
5. Pilihan motif ban ukuran 18inch yang cukup sedikit, karena mulai jarang motor di produksi dengan velg ukuran 18inch
6. Agak sulitnya spare part ban dalam ukuran 18inch jika terjadi ban dalam robek di perjalanan.
7. Bobot total kombinasi ban+velg dengan ukuran yang sama antara 18inch dan 17inch, 17inch akan lebih enteng>>lebih enteng tarikan dan irit bahan bakar (sedikitttt)

Setelah mempertimbangkan poin-poin diatas saya memutuskan menggunakan ban ukuran 17inch, walaupun ini agak menyalahi pakem para penikmat RX King yang mengedepankan orisinalitas. Gapapa saya ga terlalu kaku dengan pakem ini.



Iseng sebelum dipasang saya ukur bobot-bobot barang barang yang saya akan pasang, adapun list barang-barang (bill of material) set velg-ban 17inch yang saya beli adalah;
1. Ban Zeneos ZN62 ukuran 90/80-17 depan dan belakang, Harga
+- 220rb/pcs
2. Velg DID Kaleng warna Hitam 1.60 x 17inch depan dan belakang, Harga +- 170rb/pcs
3. Ban dalam 2.75 atau 80/90-17inch, Harga +- 35rb/pcs
4. Jari Jari TDR 154x 9 untuk velg belakang dan 164x9 untuk velg depan, Harga +- 55rb/pcs

Data Bobot (keakuratan +- 20gram)
1. Ban Zeneos 90/80-17 1buah = 3750gram/pcs
2. Velg DID Kaleng 1.60x17 = 3740gram/2pcs = 1870gram/pcs
3. Ban Dalam 80/90-17 = 980gram/2pcs = 490gram/pcs
4. Jari-jari TDR 9x154 = 590gram
5. Jari-jari TDR 9x164 = 620gram

Total Bobot Velg+Ban+Ban Dalam+Jari-Jari = 13.43kg (belum termasuk tromol set, bearing)
 Note : Bisa dilihat berat total cukup besar, maka dari itu ini juga salah satu alasan motor drag race menggunakan velg-velg kecil dan ban-ban kecil, menurunkan bobot atau istilahnya Weight Reduction. Semakin enteng, motor akan semakin melesat cepat menggapai topspeed.

Oh iya alasan memilih ban Zeneos ZN62 semata-mata karena suka dengan motif alurnya, gara-gara lihat motor sport di parkiran menggunakan ban ini, oke juga. Sebelumnya ban yang dipakai motor saya adalah powertread 2.50-18 Depan(produksi 2015) dan FDR Flemmo 80/90-18 belakang (produksi 2014)
Mizzle PowerTread - FDR Flemmo vs Zeneos ZN62

Velg kenapa saya pilih kaleng DID, karena saya kurang halus bawa motor, dan tidak terlalu hati-hati jika melewati jalan berlubang, kalau menggunakan velg alumunium alloy seperti produk V-Rossi, Sprint, Champ yang harganya hampir sama dengan Velg Kaleng DID, khawatir gampang peyang. 

Saya sudah pernah menggunakan velg Champ 1.40-17 di motor Nouvo Saya. Velg Belakang Peang karena masuk lubang, yang menurut saya hentakan lubang tidak terlalu keras. Jadi agak kurang percaya, kalau mau pakai TK Excell Asia ya jebol di biaya, cukup Jupiter Z buat balap saya saja yang pakai velg TK.

Mengenai ukuran velg kenapa 1.60 tidak sekalian yang lebar, disamping harga dan bobot, juga karena biasanya di Sirkuit Sentul untuk RX King saya perhatikan dan konfirmasi ke teman-teman secara umum pakai velg 1.60 ini. 

Aliran modifikasi saya juga lebih kearah fungsional dan balap, jadi pas saja kombinasi velg 1.60 ban 90/80-17 (agak bulat/donat). Kontak ban dengan Aspal saat melaju lurus tidak terlau banyak, jadi lebih enteng dan hemat bahan bakar (hemat sedikit banget). Sama hal nya dengan ban yang dipompa kencang, kontak dengan aspal lebih sedikit.


Timbang Velg 2 pcs



Timbang Velg



Timbang Jari Jari 9 x 154



Timbang Jari Jari 9x164



Timbang Ban Dalam



Timbang Ban ZN62



Timbang Bang ZN62





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Label

Do it Yourself (42) Sepeda (33) Motorcycle (30) soluna (30) GoPro (28) Roda4 (23) Jual (20) Travelling (19) nouvo (19) jupiter (14) Jasa (10) mutasi (10) office (9) Engineering (8) King (8) vw (6) Dad (5) gokart (5) Centrifugal Pump (4) pompa (4) racing (4) roadbike (4) tamiya (4) Motor (3) balap (3) strava (3) Atoz (2) Dinamo (2) crank (2) cycling (2) kart (2) karting (2) politik (2) shimano (2) yamaha (2) 105 (1) API 610 (1) API 610. API 682 (1) Atomic Tuned (1) BRT (1) Caterpillar (1) Chassis (1) Continuous (1) Control Station (1) Cummins (1) Diesel Engine (1) Engine (1) Ergonomis (1) HFE (1) HMI (1) HT2 (1) Human Factor Engineering (1) Hyperdash (1) IEC (1) ISO 8528 (1) Light Dash (1) MS (1) MTU (1) Mini4WD (1) NFPA 20 (1) OSHA (1) Prime (1) RD (1) RPM (1) STO (1) Side Damper (1) Super 2 (1) Super FM (1) Super II (1) Tinggi (1) Torque Tuned (1) VFD (1) aki (1) arab (1) avg (1) avometer (1) balance bike (1) ban bocor (1) ban sepeda (1) berat badan (1) bersepeda (1) bike (1) bobot (1) championship (1) claris (1) couples (1) curve (1) dBA (1) deli (1) deli-tire (1) delitire (1) deore (1) derawan (1) dive (1) duraace (1) effort (1) egypt (1) elektrik motor (1) fire (1) firepump (1) friend (1) geography (1) gram (1) grand fondo (1) grandfondo (1) gravel (1) gravel bike (1) happy (1) hearth (1) heist (1) hollow (1) hope (1) hubungan antar negara (1) ilmu korek (1) indonesia (1) irag (1) iran (1) jogja (1) kakabhan (1) kalimantan (1) kebisingan (1) kecepatan (1) kenda (1) lap time (1) long cage (1) lose (1) love (1) luas air (1) luas tanah (1) maratua (1) material (1) mekanik (1) michelin (1) middle east (1) mio (1) mobil (1) modifikasi (1) motogp (1) mtb (1) multimeter (1) muslim (1) nanjak (1) negara (1) negara paling besar (1) noise (1) oil (1) oil&gas (1) pemilihan (1) performance (1) pitstop (1) point tertinggi (1) polished (1) polygon (1) porting (1) ppe (1) pressure (1) qatar (1) rear deralier (1) resort (1) rider (1) rotating (1) rotating engineer (1) safety (1) sanwa (1) schwalbe (1) seleksi material (1) self reflecting (1) self talk (1) setting (1) shock (1) shockbreaker (1) short cage (1) snorkle (1) sokbreaker (1) sound (1) speed (1) sport (1) sram (1) steel (1) strider (1) tambal (1) tambal ban (1) tempat jadian (1) tidak merusak ban (1) time (1) tiptop (1) tire (1) travel buddies (1) tuning (1) ultegra (1) velg sepeda (1) visit (1) win (1) winner (1) worry (1)